Ulang Tahun Bandung NMAX Community – Jambore Nasional – Rekor MURI

 

GOPR6408

Tanggal 12 Maret 2016 adalah tepat 1 tahun berdirinya komunitas pengguna motor Nmax, Bandung Nmax Community (BNC). 1 Tahun adalah umur yang muda tapi sudah banyak kejadian, pengalaman dan proses yang membuat BNC menjadi semakin dewasa. Masih segar ingatan masa masa setahun yang lalu dimana pengguna motor Nmax di Bandung masih sangat sedikit, dari saling kontak lewat facebook , maka beberapa orang membuat grup chat di WA dengan anggota tidak lebih dari 10 orang.  Sampai akhirnya kita putuskan untuk kopdar pertama kali di salah satu cafe di cihampelas bawah. Dari pertemuan pertama ini dilanjutkan dengan pertemuan besar dan komitmen untuk membuat komunitas Yamaha NMAX di Bandung di lokasi yang sama, Pada pertemuan ke dua ini sudah banyak yang bergabung (lihat post ini detailnya) dan akhirnya terbentuklah BNC. Alhamdulilah sekarang BNC sudah semakin besar dan semakin dewasa.

Untitled 1

Pertemuan pertama setahun yang lalu

20150327 204252

Pembentukan kedua pembentukan BNC (Sebelum Deklarasi  ke Eksternal)

Sudah banyak kejadian dan pengalaman yang membuat BNC semakin solid sebagai organisasi. Pelaksanaan acara ulang tahun BNC ke 1 ini adalah salah satu buktinya. Dengan kerja keras dan dedikasi anggota, maka akhirnya terlaksana juga rangkaian acara ulang tahun ini. Ada dua event besar yang dilaksanakan bersamaan dengan ultah BNC yaitu Jambore Nasional Indonesia Max Owners dan pemecahan rekor MURI Nmax terbanyak dalam satu city rolling. Jambore Nasional berlangsung dengan lancar dan Rekor MURI pun akhirnya terpecahkan dengan peserta sebanyak 2018 NMax yang berasal dari seluruh wilayah di tanah air mulai dari Aceh sampai Lombok. 

Berikut ini video dan photo photo yang saya ambil selama acara tersebut, berhubungan keterbatasan koneksi dan lain lain, maka video lainnya menyusul 

 

GOPR6395

GOPR6403

DSC00188

 

 

 

 

 

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.